TRAXMAGZ.com
FOLLOW US ON:
Facebook Twitter Google Plus
Loading
ADVERTISER / SUBSCRIBERS

Lenovo Luncurkan Smartphone Dengan Baterai Extra Kuat


27 JANUARI 2016


Dani Febrian Alzamendi

Lenovo Luncurkan Smartphone Dengan Baterai Extra Kuat

dok. istimewa

 

Lenovo kembali meluncurkan inovasi terbaru di lini Power Series (Power Player) yakni Lenovo VIBE P1 Turbo, smartphone VIBE model terbaru yang lebih powerful diciptakan untuk konsumen dengan mobilitas tinggi yang memiliki kebutuhan untuk selalu tersambung ke Internet dan tetap produktif, namun terikat dengan perangkatnya sehingga tidak punya waktu untuk mengisi baterai.

 

Dengan daya tahan baterai yang sangat besar di kelasnya, pengguna mobile tidak perlu khawatir baterai habis saat bepergian. Lenovo VIBE P1 Turbo dilengkapi dengan tombol manual untuk memperpanjang daya tahan baterai secara instan serta memiliki kemampuan OTG (On-The-Go) Charging untuk mengisi perangkat-perangkat lain yang terkoneksi melalui USB seperti headset Bluetooth dan speaker portabel. Dilengkapi dengan prosesor berperforma tinggi, Lenovo VIBE P1 Turbo tak hanya menjalankan berbagai aplikasi dan games secara mulus, tapi juga mendukung konektivitas yang amat cepat dan akses yang mulus ke konten online dengan teknologi 4G LTE. Indonesia merupakan negera yang pertama diluncurkannya Lenovo VIBE P1 Turbo dengan kapasitas RAM 3GB, sementara di negara lain seperti Filipina, Singapur, dan India hanya memperkenalkan Lenovo VIBE P1 dengan kapasitas RAM 2GB saja.

 

Banyak konsumen Indonesia saat ini memiliki mobilitas yang sangat tinggi dan mengharapkan smartphone yang sesuai dengan lifestyle mereka yang always-on. Menjanjikan kapasitas baterai yang besar dan fitur penghemat daya, Lenovo VIBE P1 Turbo benar-benar dioptimalkan untuk produktivitas sepanjang hari dan konektivitas yang menyenangkan”, ungkap Adrie R. Suhadi, Country Head, Smartphone Division, Lenovo Indonesia.

 

Adrie menambahkan, “Sensor keamanan Sidik jari (Fingerprint scanner) yang ditanamkan di tombol Home Lenovo VIBE P1 Turbo, membaca sidik jari pengguna untuk membuka layar dan menyediakan konsumen kenyamanan dan keamanan yang lebih pada smartphone mereka sehari-hari.

 

Division Head Device Management, Indosat Ooredoo, Muhammad Faried Ismunandar mengatakan, “Seiring dengan perkembangan dunia digital di Indonesia, kami ingin pelanggan dapat menikmati pengalaman data yang lebih cepat dan lebih baik dengan layanan 4Gplus kami. Melalui Program bundling Indosat Ooredoo dengan Lenovo kami memberikan kenyamanan dalam mengoptimalkan penggunaan Lenovo VIBE P1 Turbo untuk menikmati live streaming tanpa buffering, bermain games, bekerja dengan nyaman dimana saja dengan melakukan browsing serta chatting di social media.”

COMMENTS

VIDEO

You need Flash player 8+ and JavaScript enabled to view this video.
Trax_Plug_n_Play_small

TWITSTREAM